Melalui Aplikasi Matur Pak Kapolres, Warga Desa Pelem Terima Bantuan Sosial Polres Bojonegoro

    Melalui Aplikasi Matur Pak Kapolres, Warga Desa Pelem Terima Bantuan Sosial Polres Bojonegoro

    BOJONEGORO – Kapolres Bojonegoro, AKBP Mario Prahatinto, melalui Polsek Purwosari, kembali menunjukkan kepedulian sosialnya dengan memberikan bantuan berupa paket sembako dan tali asih kepada Joko Utomo, warga Desa Pelem Kecamatan Purwosari, Kabupaten Bojonegoro. 

    Bantuan ini merupakan bentuk tanggapan atas keluhan warga yang disampaikan melalui aplikasi "Matur Pak Kapolres".

    Penyerahan bantuan sosial ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Purwosari, Iptu Subeki yang didampingi Bhabinkamtibmas dan anggota Polsek Purwosari, serta berkoordinasi dengan Pemerintah Desa Pelem. 

    Kegiatan ini dilaksanakan untuk meringankan beban warga yang tengah membutuhkan bantuan, khususnya di masa-masa sulit.

    Terpisah, Kapolres Bojonegoro AKBP Mario Prahatinto mengatakan bahwa bantuan ini diberikan sebagai tindak lanjut dari laporan masyarakat melalui aplikasi Matur Pak Kapolres, di mana warga dapat menyampaikan keluhan dan permohonan bantuan. 

    "Kami mendengar langsung aspirasi warga melalui aplikasi ini, " kata AKBP Mario, Senin (9/9/2024).

    Sementara itu Joko Utomo yang menerima bantuan, mengungkapkan rasa terima kasih yang mendalam kepada Kapolres Bojonegoro.

     “Bantuan ini sangat membantu saya dan keluarga, dan kami sangat bersyukur atas perhatian yang diberikan oleh Kapolres serta Kapolsek Purwosari, ” ucapnya dengan penuh haru.

    Dalam kesempatan tersebut, Kapolsek Purwosari juga menyampaikan bahwa Polres Bojonegoro berkomitmen untuk terus mendukung warga melalui berbagai program sosial. 

    "Kami berharap bantuan ini bisa sedikit meringankan beban Pak Joko dan keluarganya dan hubungan baik antara kepolisian dan masyarakat dapat terus terjalin dengan erat, " tambah Kapolsek.

    Pemerintah Desa Pelem juga turut mengapresiasi langkah cepat Polres Bojonegoro dalam merespons kebutuhan warganya. 

    Pemerintah Desa Pelem berharap kerja sama antara aparat kepolisian dan pemerintah desa dapat terus berlanjut dalam menjaga kesejahteraan dan keamanan masyarakat.  (*)

    bojonegoro
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Polres Bojonegoro Raih Penghargaan Kinerja...

    Artikel Berikutnya

    Sinergitas TNI Polri di Bojonegoro Beri...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kunjungan Kerja Kepala Keuangan Kodam Iskandar Muda ke Korem 012/TU
    Dukung Asta Cita Presiden RI, Panglima TNI Tinjau Program Ketahanan Pangan Kodam IV/ Diponegoro
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 

    Ikuti Kami